Sunday, August 17, 2014

CONTOH TEKS DESKRIPSI

Struktur teks deskripsi
Paragraf
Definisi Umum
Pantai Teleng Ria merupakan salah satu pantai  yang ada di Kabupaten Pacitan. Pantai ini menjadi tujuan wisata bukan hanya wisatawan asli daerah tetapi juga wisatawan dari daerah-daerah lain. Pantai yang terkanal dan pertama kali dikenal di kota Pacitan ini sudah menjadi ikon kota Pacitan karena terkenal denga keindahan dan keramahtamahan penduduknya.
Klasifikasi / Definisi
Pantai ini merupakan gambaran keaslian wisata di kota sepi dan mungil Pacitan.  Letak pantai yang sangat mudah dijangkau karena berada di dekat jalan raya arah perjalanan ke Solo dan Jogja. Disamping itu transportasi ke arah sana juga dibilang mudah, bisa dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum dengan tarif yang tidak terlalu mahal.

Memasuki pantai disambut dengan tugu selamat datang yang dihiasi dengan patung  Semar. Lurus ke selatan lewat jalan beraspal di kiri kanan terdapat beberapa tanaman perindang.  Sebelum masuk pantai terdapat kolam renang yang merupakan sarana berlatih renang dan sarana hiburan terutama di hari libur dan hari Minggu. Panggung hiburan juga melengkapi sarana wisata. Pnggung hiburan menampilkan berbagai atraksi anak-anak sekolah, remaja, dan masayaratak sekitar, terutama bila ada kegiatan atau peringatan HUT Pacitan, peringatan 1 Muharam. dan peringatan hari besar agama yang lain.  Keindahan pantai juga menjadi pemikat tersendiri bagi para wisatawan. Saat ini Pantai Teleng Ria menjadi tujuan wisata utama dari wisatawan dari luar daerah. Pantai ini juga ditunjang dengan deburan ombak yang mencium pantai dengan suara gemuruhnya membuat suasana eksotisnya semakin memikat para pengunjung.

Dekripsi Bagian
Berdasarkan letaknya Pantai Teleng Ria berbatasan, sebelah utara jalan raya menuju Solo dan Jogja termasuk wilayah Kelurahan Sidoharjo, sebelah timur Kelurahan Ploso. Sebelah Barat masih Kelurahan Sidoharjo Dusun Tamperan, sedangkan sebelah selatan samudra Indonesia.
Seluruh wilayah pantai terbagi atas wilayah paling selatan merupakan tempat yang agak terlindung jarang dilewati konon di tempat itu sering terjadi anak berenang justru tidak kembali alias tinggal nama. Bagian tengah pantai yang landai sangat nyaman untuk bermain, berenang, dan main selancar. Agak ke tengah deburan ombaknya semakin besar, pengunjung jarang yang melampaui ombak tersebut. Yang lebih menyenangkan bagi wisatawan/pengunjung angin yang sepoi-sepoi membuat suasana panas menjadi nyaman tak terasa begitu kembali ke rumah merasakan kulit menjadi gelap.

No comments:

Post a Comment